Thursday, February 21, 2013
Harapan Josh Duhamel Dan Fergie Terkabulkan
Fergie Black Eyed Peas belum lama ini mengumumkan kehamilan anak pertamanya. Lewat akun twitternya, yang memiliki nama asli Stacy Ferguson ini mengatakan bahwa dirinya dan suami yakni aktor Josh Duhamel sedang berbahagia menanti anak pertama mereka.
Sejak 3 tahun menikah, mereka memang sudah menati kehamilan ini. Di tweeternya, Fergie menulis bahwa Jhos dan dirinya serta bayinya akan jadi bertiga. Selain menngumumkan kehamilannya, artis berusia 37 tahun ini juga mengunggah foto dirinya dan Josh ketika masih kecil melalui tweeter.
Sebelum Fergie mengumumkan kehamilannya, memang sudah beredar gosip bahwa dia sedang hamil karena bentuk tubuhnya yang sudah mulai berubah. Akan tetapi, Fergi tak mengakui dia sedang hamil walaupun tidak memungkiri bahwa dirinya dan Josh mengharapkan segera mendapatkan bayi. Dan sekarang harapan mereka sepertinya telah dikabulkan.
Belum lama ini Fergi mengatakan harapannya untuk memiliki anak dan dia mengaku akan merasa sangat senang jika hal itu terjadi. Selain itu dia juga mengatakan dengan harapan mereka ingin memiliki momongan, akan semakin membuat hubungan mereka berdua semakin kuat.
Sedangkan Josh Duhamel juga mengatakan harapannya untuk segera memiliki anak sejak tahun lalu. Aktor yang membintangi film transformer ini juga mengatakan bahwa setelah mereka memiliki anak, mereka juga akan memelihara anjing.
Selain Fergie dan Josh Duhamel yang menanti kabar bahagia ini, rekan satu grup Fergie di BEP, apl.de.ap, mengaku ingin menjadi ayah wali dari bayi yang kelak akan dilahirkan Fergie. Dia mengungkapkan, akan sangat luar biasa apabila dia dan Josh bisa mempunyai bayi dan dia sangat senang bisa menjadi ayah wali bayi tersebut.
Labels:
Josh Duhamel
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment